Sabtu, 11 April 2015

Hanya ingin berbagi rasa

"Semua kan indah pada waktunya" apapun itu tidak sedikit yang ku terima dari sang pencipta dengan semua pemberiannya ku ucapkan sujud syukur yang sangat dalam atas segala nikmat dan rahmatnya ... sadar ketika yang pernah ku sesali dibalas dgn senyuman indah di hari hari setelahnya... dengan terus mencoba lebih baik dari kehidupan yang lalu . Bisa dibilang seorang pemuda tangguh pendiam sedikit konyol pemalu dan mempunyai semangat yang tiada henti untuk tetap meraih setiap harapan akan sebuah impian ... tak perduli seberapa besar cacian dan omongan orang tentangku akan ku buat semua itu menjadi acuan untuk tetap bertahan dan terus melangkah maju , satu hal yang takan ku lupakan kasih sayang dari orang tua yang membuatku terbangun untuk menggapai semua angan mimpi dan cita cita... , mencintai rasa persahabatan sangat menghargai kebebasan karna kreatifitas akan lebih tercipta saat kita tidak terkekang oleh sesuatu ... Selamat berkarya

Selamat Belajar..
Selamat Bekerja..
Selamat Berkarya..
Selamat Berjuang..
Selamat Sampai Tujuan.

Hanya ingin berbagi rasa dan sekedar meluapkan isi apa yang ada didalam hati , menulis cerita tentang kisah yang ku pandang ,kulalui, kurasakan dan semua tentang langkah hidup  ini , menjadi cerita indah yang membuatku terus ingin tersenyum melawan kesedihan menghilangkan kejenuhan yang melewati hari hari ku.

Ketika harus pergi mencari sesuatu untuk ditulis
kemana akan kupersembahkan semua curahan hati ini
ketika bosan menghampiri
menjadi malas sangatlah mudah
duduk diam dan termenung melihat kenyataan

Tapi sadar itu bukan suatu jalan agar dapat berdiri dengan tegaknya
karena yang kuceritakan dan dibicarakan
hanyalah tentang penyesalan memikirkan cara lain untuk menjadi diri sendiri,
meskipun terkadang sulit diterima dan kadang menjadi pertanyaan banyak orang
tetap saja hati ini seolah tak mampu berbaur dengan keadaan....
selalu ingin mecari hal baru untuk dilihat

Semua ku ungkapkan
hanyalah sebatas perasaan yang ingin terus berbicara
seolah mengerti akan satu ucapan dalam hati

Sedikit demi sedikit,
perlahan membuat sesuatu yang kuungkapkan menjadi berarti
meski hanya untuk diri sendiri,mencoba dan terus menggali
menahan kesedihan ,
meluapkan segala tawa tersenyum disaat bahagia
ku ukir hanya untuk menghibur hati

Mengambil sebuah kesimpulan
tentang mereka atau apapun yang menjadi inspirasi,
sangat bangga menjadi bagian dari itu untukku
yang kuceritakan seolah dari mata ini memandangnya
memikirkannya saat itupun hati tersentuh untuk dapat merangkainya
menjadi hal seperti ini mempunyai kebanggaan sendiri
untukku hidupkku dan duniakku


Terukir dari sebuah kisah ku memandang dunia,
Melangkahkan kaki dari mana datangnya,
Melakukan menjadi hal yang tercinta,
Merangkainya menjadi mimpi yang sederhana

Edukasi diri sendiri memaknai hidup ini,
Buat lebih berarti berkarya sesuka hati,
Perjalanan tak cukup sampai disini, apa kabar hari esok menanti !!!






2 komentar:

  1. Semua Kan Indah Pada Waktunya

    BalasHapus
  2. Thanks for sharing.
    You can search latest govt jobs and govt exams Rojgar Result click here.

    BalasHapus